TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 1:1-53

Konteks
Hari tua Daud dan soal penggantinya
1:1 Raja Daud telah tua dan lanjut umurnya, dan biarpun ia diselimuti, badannya tetap dingin. 1:2 Lalu para pegawainya berkata kepadanya: "Hendaklah dicari bagi tuanku raja seorang perawan yang muda, untuk melayani dan merawat raja; biarlah ia berbaring di pangkuanmu, sehingga badan tuanku raja menjadi panas." 1:3 Maka di seluruh daerah Israel dicarilah seorang gadis yang cantik, dan didapatlah Abisag, a  gadis Sunem, b  lalu dibawa kepada raja. 1:4 Gadis itu amat cantik, dan ia menjadi perawat raja dan melayani dia, tetapi raja tidak bersetubuh dengan dia. 1:5 Lalu Adonia, c  anak Hagit, meninggikan diri dengan berkata: "Aku ini mau menjadi raja." Ia melengkapi dirinya dengan kereta-kereta d  dan orang-orang berkuda serta lima puluh orang yang berlari di depannya. 1:6 Selama hidup Adonia ayahnya belum pernah menegor 1  e  dia dengan ucapan: "Mengapa engkau berbuat begitu?" Iapun sangat elok perawakannya dan dia adalah anak pertama sesudah Absalom. 1:7 Maka berundinglah ia dengan Yoab, f  anak Zeruya dan dengan imam Abyatar g  dan mereka menjadi pengikut dan pembantu Adonia. 1:8 Tetapi imam Zadok h  dan Benaya i  bin Yoyada dan nabi Natan j  dan Simei k  dan Rei dan para pahlawan l  Daud tidak memihak kepada Adonia. 1:9 Sesudah itu Adonia mempersembahkan domba, lembu dan ternak gemukan sebagai korban dekat batu Zohelet yang ada di samping En-Rogel, m  lalu mengundang semua saudaranya, anak-anak raja, n  dan semua orang Yehuda, pegawai-pegawai raja; 1:10 tetapi nabi Natan dan Benaya dan para pahlawan dan Salomo, o  adiknya, tidak diundangnya. p  1:11 Lalu berkatalah Natan kepada Batsyeba, q  ibu Salomo: "Tidakkah engkau mendengar, bahwa Adonia r  anak Hagit, telah menjadi raja, sedang tuan kita Daud tidak mengetahuinya? 1:12 Karena itu, baiklah kuberi nasihat s  kepadamu, supaya engkau dapat menyelamatkan nyawamu dan nyawa anakmu Salomo. 1:13 Pergilah masuk menghadap raja Daud dan katakan kepadanya: Bukankah tuanku sendiri, ya rajaku, telah bersumpah t  kepada hambamu ini: Anakmu Salomo, akan menjadi raja sesudah aku dan dialah yang akan duduk di atas takhtaku? Mengapakah sekarang Adonia menjadi raja? 1:14 Dan selagi engkau berbicara di sana dengan raja, akupun akan masuk pula dan menyokong perkataanmu itu." 1:15 Jadi masuklah Batsyeba menghadap raja ke dalam kamarnya. Waktu itu raja sudah sangat tua dan Abisag, u  gadis Sunem itu, melayani raja. 1:16 Lalu Batsyeba berlutut dan sujud menyembah kepada raja. Raja bertanya: "Ada yang kauingini?" 1:17 Lalu perempuan itu berkata kepadanya: "Tuanku sendiri telah bersumpah v  demi TUHAN, Allahmu, kepada hambamu ini: Anakmu Salomo akan menjadi raja sesudah aku, dan ia akan duduk di atas takhtaku. 1:18 Tetapi sekarang, lihatlah, Adonia telah menjadi raja, sedang tuanku raja sendiri tidak mengetahuinya. 1:19 Ia telah menyembelih w  banyak lembu, ternak gemukan dan domba, dan telah mengundang semua anak raja dan imam Abyatar dan Yoab, panglima itu, tetapi hambamu Salomo tidak diundangnya. 1:20 Dan kepadamulah, ya tuanku raja, tertuju mata seluruh orang Israel, supaya engkau memberitahukan kepada mereka siapa yang akan duduk di atas takhta tuanku raja sesudah tuanku. 1:21 Nanti aku ini dan anakku Salomo dituduh bersalah segera sesudah tuanku raja mendapat perhentian x  bersama-sama dengan nenek moyangnya." 1:22 Selagi Batsyeba berbicara dengan raja, datanglah nabi Natan. 1:23 Diberitahukan kepada raja: "Itu ada nabi Natan." Masuklah ia menghadap raja, lalu sujud menyembah kepada raja dengan mukanya sampai ke tanah. 1:24 Natan berkata: "Ya tuanku raja, tuanku sendirilah rupa-rupanya yang telah berkata: Adonia akan menjadi raja sesudah aku dan ia akan duduk di atas takhtaku! 1:25 Sebab pada hari ini ia telah menyembelih banyak lembu, ternak gemukan dan domba; ia mengundang semua anak raja, para panglima dan imam Abyatar, dan sesungguhnya mereka sedang makan minum di depannya sambil berseru: Hidup raja Adonia! 1:26 Tetapi hambamu ini, dan imam Zadok dan Benaya bin Yoyada dan hambamu Salomo tidak diundangnya. y  1:27 Jika hal ini terjadi dari pihak tuanku raja, maka engkau tidak memberitahu hamba-hambamu ini, siapa yang akan duduk di atas takhta tuanku raja sesudah tuanku."
Salomo diurapi menjadi raja
1:28 Lalu raja Daud menjawab, katanya: "Panggillah Batsyeba." Perempuan itu masuk menghadap raja dan berdiri di depannya. 1:29 Lalu raja bersumpah dan berkata: "Demi TUHAN yang hidup, yang telah membebaskan nyawaku dari segala kesesakan, z  1:30 pada hari ini aku akan melaksanakan apa yang kujanjikan kepadamu demi TUHAN, Allah Israel, dengan sumpah a  ini: Anakmu Salomo akan menjadi raja sesudah aku, dan dialah yang akan duduk di atas takhtaku menggantikan aku." 1:31 Lalu Batsyeba berlutut dengan mukanya sampai ke tanah; ia sujud menyembah kepada raja dan berkata: "Hidup tuanku raja Daud untuk selama-lamanya!" 1:32 Lagi kata raja Daud: "Panggillah imam Zadok, b  nabi Natan dan Benaya bin Yoyada." Mereka masuk menghadap raja, 1:33 dan raja berkata kepada mereka: "Bawalah para pegawai tuanmu ini, naikkan anakku Salomo ke atas bagal betina c  kendaraanku sendiri, dan bawa dia ke Gihon. d  1:34 Imam Zadok dan nabi Natan harus mengurapi e  dia di sana menjadi raja atas Israel; kemudian kamu meniup sangkakala f  dan berseru: Hidup raja Salomo! 1:35 Sesudah itu kamu berjalan pulang dengan mengiring dia; lalu ia akan masuk dan duduk di atas takhtaku, sebab dialah yang harus naik takhta menggantikan aku, dan dialah yang kutunjuk menjadi raja atas Israel dan Yehuda." 1:36 Lalu Benaya bin Yoyada menjawab raja: "Amin! Demikianlah kiranya firman TUHAN, Allah tuanku raja! 1:37 Seperti TUHAN menyertai tuanku raja, demikianlah kiranya Ia menyertai g  Salomo; semoga Ia membuat takhta Salomo lebih agung h  dari takhta tuanku raja Daud." 1:38 Lalu pergilah imam Zadok, i  nabi Natan dan Benaya bin Yoyada, dengan orang Kreti j  dan orang Pleti, mereka menaikkan Salomo ke atas bagal betina raja Daud dan membawanya ke Gihon. k  1:39 Imam Zadok telah membawa tabung tanduk berisi minyak l  dari dalam kemah, m  lalu diurapinya Salomo. Kemudian sangkakala ditiup, n  dan seluruh rakyat berseru: o  "Hidup raja Salomo!" 1:40 Sesudah itu seluruh rakyat berjalan di belakangnya sambil membunyikan suling p  dan sambil bersukaria ramai-ramai, sampai seakan-akan bumi terbelah oleh suara mereka. 1:41 Hal itu kedengaran kepada Adonia dan kepada semua undangan yang bersama-sama dengan dia, ketika mereka baru habis makan. Ketika Yoab mendengar bunyi sangkakala itu, ia berkata: "Apakah sebabnya kota q  begitu ribut?" 1:42 Selagi ia berbicara, datanglah Yonatan r  anak imam Abyatar. Lalu Adonia berkata: "Masuklah, sebab engkau seorang kesatria dan tentulah engkau membawa kabar s  baik." 1:43 Tetapi Yonatan menjawab Adonia: "Tidak! Tuan kita raja Daud telah mengangkat Salomo menjadi raja. 1:44 Raja telah menyuruh supaya imam Zadok, dan nabi Natan dan Benaya bin Yoyada, dengan orang Kreti dan orang Pleti, menyertai Salomo dan mereka menaikkan dia ke atas bagal betina raja. 1:45 Imam Zadok, dan nabi Natan mengurapi dia di Gihon menjadi raja, dan dari sana mereka sudah pulang dengan bersukaria, sehingga kota menjadi ribut, t  itulah bunyi yang kamu dengar tadi. 1:46 Salomo sekarang duduk u  di atas takhta kerajaan; 1:47 juga pegawai-pegawai raja telah datang mengucap selamat kepada tuan kita raja Daud, dengan berkata: Kiranya Allahmu membuat nama Salomo lebih masyhur dari pada namamu dan takhtanya lebih agung v  dari pada takhtamu. Dan rajapun telah sujud menyembah di atas tempat tidurnya, 1:48 dan beginilah katanya: Terpujilah TUHAN, Allah Israel, yang pada hari ini telah memberi seorang duduk w  di atas takhtaku yang aku sendiri masih boleh saksikan." 1:49 Maka semua undangan Adonia itu terkejut, lalu bangkit dan masing-masing pergi menurut jalannya. 1:50 Takutlah Adonia kepada Salomo, sebab itu ia segera pergi memegang tanduk-tanduk x  mezbah 2 . 1:51 Lalu diberitahukanlah kepada Salomo: "Ternyata Adonia takut kepada raja Salomo, dan ia telah memegang tanduk-tanduk mezbah, serta berkata: Biarlah raja Salomo lebih dahulu bersumpah mengenai aku, bahwa ia takkan membunuh hambanya ini dengan pedang." 1:52 Lalu kata Salomo: "Jika ia berlaku sebagai kesatria, maka sehelai rambutpun y  dari kepalanya tidak akan jatuh ke bumi, tetapi jika ternyata ia bermaksud jahat, haruslah ia dibunuh." 1:53 Dan raja Salomo menyuruh orang menjemput dia dari mezbah itu. Ketika ia masuk, sujudlah ia menyembah kepada raja Salomo, lalu Salomo berkata kepadanya: "Pergilah ke rumahmu."

Hakim-hakim 9:1-57

Konteks
Abimelekh menjadi raja di Sikhem
9:1 Adapun Abimelekh k  bin Yerubaal l  pergi ke Sikhem kepada saudara-saudara ibunya dan berkata kepada mereka dan kepada seluruh kaum dari pihak keluarga ibunya: 9:2 "Tolong katakan kepada seluruh warga kota Sikhem: Manakah yang lebih baik bagimu: tujuh puluh orang memerintah kamu, yaitu semua anak Yerubaal, atau satu orang? Dan ingat juga, bahwa aku darah m  dagingmu." 9:3 Lalu saudara-saudara ibunya mengatakan hal ihwalnya kepada seluruh warga kota Sikhem, maka condonglah hati orang-orang itu untuk mengikuti Abimelekh, sebab kata mereka: "Memang ia saudara kita." 9:4 Sesudah itu mereka memberikan kepadanya tujuh puluh uang perak dari kuil Baal-Berit, n  lalu Abimelekh memberi perak itu sebagai upah kepada petualang-petualang o  dan orang-orang nekat supaya mengikuti dia. 9:5 Ia pergi ke rumah ayahnya di Ofra, lalu membunuh saudara-saudaranya, p  anak-anak Yerubaal, tujuh puluh orang, di atas satu batu. Tetapi Yotam, q  anak bungsu Yerubaal tinggal hidup, karena ia menyembunyikan diri. r  9:6 Kemudian berkumpullah seluruh warga kota Sikhem dan seluruh Bet-Milo; s  mereka pergi menobatkan Abimelekh menjadi raja dekat pohon tarbantin t  di tugu peringatan yang di Sikhem. 9:7 Setelah hal itu dikabarkan kepada Yotam, u  pergilah ia ke gunung Gerizim v  dan berdiri di atasnya, lalu berserulah ia dengan suara nyaring kepada mereka: "Dengarkanlah aku, kamu warga kota Sikhem, maka Allah akan mendengarkan kamu juga. 9:8 Sekali peristiwa pohon-pohon pergi mengurapi yang akan menjadi raja atas mereka. Kata mereka kepada pohon zaitun: Jadilah raja atas kami! 9:9 Tetapi jawab pohon zaitun itu kepada mereka: Masakan aku meninggalkan minyakku yang dipakai untuk menghormati Allah dan manusia, dan pergi melayang di atas pohon-pohon? 9:10 Lalu kata pohon-pohon itu kepada pohon ara: Marilah, jadilah raja atas kami! 9:11 Tetapi jawab pohon ara itu kepada mereka: Masakan aku meninggalkan manisanku dan buah-buahku yang baik, dan pergi melayang di atas pohon-pohon? 9:12 Lalu kata pohon-pohon itu kepada pohon anggur: Marilah, jadilah raja atas kami! 9:13 Tetapi jawab pohon anggur 4  itu kepada mereka: Masakan aku meninggalkan air buah anggurku, w  yang menyukakan hati Allah dan manusia, dan pergi melayang di atas pohon-pohon? 9:14 Lalu kata segala pohon itu kepada semak duri: Marilah, jadilah raja atas kami! 9:15 Jawab semak duri itu kepada pohon-pohon itu: Jika kamu sungguh-sungguh mau mengurapi aku menjadi raja atas kamu, datanglah berlindung di bawah naunganku; x  tetapi jika tidak, biarlah api keluar y  dari semak duri dan memakan habis pohon-pohon aras yang di gunung Libanon. z  9:16 Maka sekarang, jika kamu berlaku setia dan tulus ikhlas dengan membuat Abimelekh menjadi raja, dan jika kamu berbuat yang baik kepada Yerubaal dan kepada keturunannya dan jika kamu membalaskan kepadanya seimbang dengan jasanya-- 9:17 bukankah ayahku telah berperang membela kamu dan menyabung a  nyawanya, dan telah melepaskan kamu dari tangan orang Midian, 9:18 padahal kamu sekarang memberontak terhadap keturunan ayahku dan membunuh anak-anaknya, b  tujuh puluh orang banyaknya, di atas satu batu, serta membuat Abimelekh anak seorang budaknya perempuan menjadi raja atas warga kota Sikhem, karena ia saudaramu-- 9:19 jadi jika kamu pada hari ini c  berlaku setia dan tulus ikhlas kepada Yerubaal dan keturunannya, maka silakanlah kamu bersukacita atas Abimelekh dan silakanlah ia bersukacita atas kamu. 9:20 Tetapi jika tidak demikian, maka biarlah api keluar d  dari pada Abimelekh dan memakan habis warga kota Sikhem e  dan juga Bet-Milo, f  dan biarlah api keluar dari pada warga kota Sikhem dan juga dari Bet-Milo dan memakan habis Abimelekh." 9:21 Kemudian larilah Yotam; g  ia melarikan diri ke Beer, h  dan tinggal di sana karena takut kepada Abimelekh, saudaranya itu. 9:22 Setelah tiga tahun lamanya Abimelekh memerintah atas orang Israel, 9:23 maka Allah membangkitkan semangat jahat 5  i  di antara Abimelekh dan warga kota Sikhem, sehingga warga kota Sikhem itu menjadi tidak setia kepada Abimelekh, 9:24 supaya kekerasan terhadap ketujuh puluh anak j  Yerubaal dibalaskan k  dan darah mereka ditimpakan l  kepada Abimelekh, saudara mereka yang telah membunuh mereka dan kepada warga kota Sikhem yang membantu dia m  membunuh saudara-saudaranya itu. 9:25 Sebab warga kota Sikhem itu menempatkan orang untuk menghadang dia di puncak gunung dan merampas setiap orang yang melewati mereka melalui jalan itu. Hal itu dikabarkan kepada Abimelekh. 9:26 Sementara itu Gaal bin Ebed n  beserta saudara-saudaranya telah datang dan pindah ke kota Sikhem. Warga kota Sikhem percaya kepadanya, 9:27 jadi pergilah mereka ke ladang; mereka mengumpulkan hasil kebun anggur mereka, dan mengirik memerasnya, o  lalu mengadakan perayaan. Mereka masuk ke kuil allah p  mereka dan makan minum sambil mengutuki Abimelekh. 9:28 Berkatalah Gaal bin Ebed: q  "Siapa r  itu Abimelekh dan siapa kita orang Sikhem, maka kita menjadi hambanya? Bukankah anak Yerubaal dan Zebul, wakilnya, menjadi hamba orang-orang Hemor, s  ayah Sikhem, jadi mengapakah kita menjadi hambanya? 9:29 Sekiranya orang-orang kota ini ada di dalam tanganku, t  maka tentulah aku mengenyahkan Abimelekh." Lalu berkatalah ia ke arah Abimelekh: "Perkuatlah tentaramu u  dan majulah!" 9:30 Ketika Zebul, penguasa kota itu mendengar perkataan Gaal bin Ebed, bangkitlah amarahnya. 9:31 Ia mengirim utusan kepada Abimelekh di Aruma dengan pesan: "Gaal bin Ebed dan saudara-saudaranya telah datang ke Sikhem dan ketahuilah mereka menghasut kota itu melawan engkau. 9:32 Oleh sebab itu, berangkatlah pada waktu malam, engkau dan rakyat yang bersama-sama dengan engkau itu, dan adakanlah penghadangan v  di padang. 9:33 Esoknya pagi-pagi, pada waktu matahari terbit, haruslah engkau menyerbu kota itu. Dan jika ia dan orang-orangnya keluar melawan engkau, maka engkau dapat berbuat kepadanya sesuai dengan keadaan yang kaudapati. w " 9:34 Sebab itu berangkatlah Abimelekh pada waktu malam beserta segala rakyat yang bersama-sama dengan dia, lalu mereka mengadakan penghadangan dalam empat pasukan untuk melawan Sikhem. 9:35 Ketika Gaal bin Ebed pergi ke luar dan berdiri di depan pintu gerbang x  kota itu, Abimelekh kebetulan bangun dari tempat penghadangannya y  beserta rakyat yang bersama-sama dengan dia. 9:36 Ketika Gaal melihat rakyat itu, berkatalah ia kepada Zebul: "Lihat, ada orang banyak turun dari puncak gunung." Jawab Zebul kepadanya: "Itu bayang-bayang gunung, yang kausangka manusia." 9:37 Kata Gaal sekali lagi: "Lihat, ada orang banyak turun dari gunung Pusat Tanah dan satu kelompok datang dari jalan Pohon Tarbantin Peramal." 9:38 Jawab Zebul kepadanya: "Di manakah mulutmu itu yang mengatakan: Siapa itu Abimelekh, maka kita menjadi hambanya? Bukankah ini orang-orang yang telah kauhina z  itu? Majulah sekarang untuk memerangi mereka." 9:39 Maka majulah Gaal dengan dipandangi oleh warga kota Sikhem, lalu berperang melawan Abimelekh. 9:40 Tetapi Abimelekh mengejar dia, dan ia melarikan diri dari depannya, dan banyaklah orang tewas sampai di depan pintu gerbang. 9:41 Adapun Abimelekh tinggal di Aruma, tetapi Zebul mengusir Gaal dan saudara-saudaranya, sehingga mereka ini tidak dapat tinggal di Sikhem. 9:42 Keesokan harinya orang-orang kota itu pergi ke ladang. Setelah hal ini dikabarkan kepada Abimelekh, 9:43 dibawanyalah rakyatnya, dibaginya dalam tiga pasukan, a  lalu mereka mengadakan penghadangan b  di padang. Ketika dilihatnya, bahwa orang-orang kota itu keluar dari dalam kota, bangunlah ia menyerang mereka serta menewaskan mereka. 9:44 Abimelekh dan pasukan yang bersama-sama dengan dia menyerbu dan menduduki pintu gerbang kota, sedang kedua pasukan lain itu menyerbu dan menewaskan semua orang yang ada di padang. 9:45 Sehari-harian itu Abimelekh berperang melawan kota itu; ia merebut kota itu dan membunuh orang-orang yang di dalamnya; kemudian dirobohkannya kota c  itu dan ditaburinya dengan garam. d  9:46 Mendengar itu masuklah seluruh warga kota Menara-Sikhem ke dalam liang di bawah kuil e  El-Berit. 9:47 Dikabarkanlah kepada Abimelekh, bahwa seluruh warga kota Menara-Sikhem telah berhimpun di sana. 9:48 Lalu Abimelekh dan seluruh rakyat yang bersama-sama dengan dia naik ke gunung Zalmon. f  Abimelekh mengambil kapak, lalu memotong dahan-dahan kayu, mengangkatnya dan meletakkannya ke atas bahunya sambil berkata kepada rakyatnya yang bersama-sama dengan dia: "Turutilah dengan segera perbuatanku yang kamu lihat ini." 9:49 Kemudian rakyat itu juga masing-masing memotong dahan-dahan, lalu mengikuti Abimelekh, meletakkan dahan-dahan itu di atas liang dan membakar liang itu di atas kepala orang-orang itu. Demikianlah semua penduduk kota Menara-Sikhem juga mati, kira-kira seribu orang laki-laki dan perempuan.
Abimelekh mati ditimpa batu
9:50 Selanjutnya Abimelekh pergi ke Tebes; ia mengepung Tebes, g  lalu merebutnya. 9:51 Tetapi ada sebuah menara yang kuat di tengah-tengah kota, dan semua laki-laki dan perempuan, seluruh warga kota itu, melarikan diri ke situ; mereka menutup pintu di belakangnya dan naik ke atas sotoh menara itu. 9:52 Lalu sampailah Abimelekh ke menara itu, menyerangnya, dan dapat menerobos sampai ke pintu menara itu untuk membakarnya. 9:53 Tetapi seorang perempuan menimpakan sebuah batu kilangan kepada kepala Abimelekh dan memecahkan batu kepalanya. h  9:54 Dengan segera dipanggilnya bujang pembawa senjatanya dan berkata kepadanya: "Hunuslah pedangmu dan bunuhlah aku, i  supaya jangan orang berkata tentang aku: Seorang perempuan membunuh dia." Lalu bujangnya itu menikam dia, sehingga mati. 9:55 Setelah dilihat oleh orang Israel, bahwa Abimelekh telah mati, pergilah mereka, masing-masing ke tempat kediamannya. 9:56 Demikianlah Allah membalaskan kejahatan yang dilakukan oleh Abimelekh kepada ayahnya, yaitu pembunuhan atas ketujuh puluh saudaranya; 9:57 juga segala kejahatan j  orang-orang Sikhem ditimpakan kembali oleh Allah kepada kepala mereka sendiri. Demikianlah kutuk Yotam k  bin Yerubaal mengenai mereka.

Lukas 21:1-19

Konteks
Persembahan seorang janda miskin
21:1 6 Ketika Yesus mengangkat muka-Nya, Ia melihat orang-orang kaya memasukkan persembahan mereka ke dalam peti persembahan. i  21:2 Ia melihat juga seorang janda miskin memasukkan dua peser ke dalam peti itu. 21:3 Lalu Ia berkata: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya janda miskin ini memberi lebih banyak dari pada semua orang itu. 21:4 Sebab mereka semua memberi persembahannya dari kelimpahannya, tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, bahkan ia memberi seluruh nafkahnya. j "
Bait Allah akan diruntuhkan
21:5 Ketika beberapa orang berbicara tentang Bait Allah dan mengagumi bangunan itu yang dihiasi dengan batu yang indah-indah dan dengan berbagai-bagai barang persembahan, berkatalah Yesus: 21:6 "Apa yang kamu lihat di situ--akan datang harinya di mana tidak ada satu batupun akan dibiarkan terletak di atas batu yang lain 7 ; k  semuanya akan diruntuhkan."
Permulaan penderitaan
21:7 Dan murid-murid bertanya kepada Yesus, katanya: "Guru, bilamanakah itu akan terjadi 8 ? Dan apakah tandanya, kalau itu akan terjadi?" 21:8 Jawab-Nya: "Waspadalah, supaya kamu jangan disesatkan 9 . Sebab banyak orang akan datang dengan memakai nama-Ku dan berkata: Akulah Dia, dan: Saatnya sudah dekat. Janganlah kamu mengikuti mereka. l  21:9 Dan apabila kamu mendengar tentang peperangan dan pemberontakan 10 , janganlah kamu terkejut. Sebab semuanya itu harus terjadi dahulu, tetapi itu tidak berarti kesudahannya akan datang segera." 21:10 Ia berkata kepada mereka: "Bangsa akan bangkit melawan bangsa dan kerajaan melawan kerajaan, m  21:11 dan akan terjadi gempa bumi yang dahsyat dan di berbagai tempat akan ada penyakit sampar dan kelaparan, dan akan terjadi juga hal-hal yang mengejutkan dan tanda-tanda yang dahsyat dari langit. n  21:12 Tetapi sebelum semuanya itu kamu akan ditangkap dan dianiaya; kamu akan diserahkan ke rumah-rumah ibadat dan penjara-penjara, dan kamu akan dihadapkan kepada raja-raja dan penguasa-penguasa oleh karena nama-Ku. 21:13 Hal itu akan menjadi kesempatan bagimu untuk bersaksi. o  21:14 Sebab itu tetapkanlah di dalam hatimu, supaya kamu jangan memikirkan lebih dahulu pembelaanmu. p  21:15 Sebab Aku sendiri akan memberikan kepadamu q  kata-kata hikmat, sehingga kamu tidak dapat ditentang atau dibantah lawan-lawanmu. 21:16 Dan kamu akan diserahkan juga oleh orang tuamu, saudara-saudaramu, kaum keluargamu dan sahabat-sahabatmu r  dan beberapa orang di antara kamu akan dibunuh 11  21:17 dan kamu akan dibenci semua orang oleh karena nama-Ku. s  21:18 Tetapi tidak sehelaipun dari rambut kepalamu akan hilang 12 . t  21:19 Kalau kamu tetap bertahan 13 , kamu akan memperoleh hidupmu. u "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:6]  1 Full Life : AYAHNYA BELUM PERNAH MENEGOR.

Nas : 1Raj 1:6

Adonia, putra Daud yang keempat, memberontak terhadap ayahnya dengan menyatakan dirinya sebagai raja Israel, sekalipun Allah dan Daud telah menunjukkan Salomo sebagai raja berikutnya (ayat 1Raj 1:5,17,30; 2:15).

  1. 1) Hingga saat kematiannya Daud mengalami kesulitan dengan anak-anaknya. Kendatipun tercatat sebagai seorang pemimpin yang baik, ia sangat gagal sebagai seorang ayah karena, mengabaikan atau menolak untuk mendidik, membimbing dan "menegor" (yaitu, mendisiplin) anak-anaknya dengan baik sebagaimana diuraikan dalam Ul 6:1-9. Sebagai akibatnya, kehidupan Daud penuh dengan kesedihan dan kesusahan. Putranya yang sulung, Amnon, memperkosa adik tirinya Tamar dan kemudian dibunuh oleh adik tirinya Absalom (2Sam 13:1-33). Putra Daud yang ketiga, Absalom, memberontak melawan dan berusaha membunuh ayahnya (2Sam 15:1-18:33). Kini putranya yang keempat memberontak dan kemudian dihukum mati oleh Salomo (1Raj 2:23-25).
  2. 2) Karena Daud gagal menaati kehendak Allah mengenai keluarganya, ia mengalami kesusahan silih berganti sepanjang hidupnya. Tidak ada buah pemuridan yang lebih penting dalam kehidupan kita daripada berusaha untuk tetap setia dengan segenap hati kepada pasangan hidup dan anak-anak serta menuntun mereka menjalankan hidup yang saleh melalui pengajaran dan teladan

    (lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

[1:50]  2 Full Life : TANDUK-TANDUK MEZBAH.

Nas : 1Raj 1:50

Tanduk-tanduk mezbah merupakan lambang kemurahan, pengampunan, dan perlindungan Allah. Adonia lari ke mezbah, dengan percaya bahwa Salomo tidak akan membunuhnya di tempat sekudus itu (bd. Kel 21:13-14).

[9:4]  3 Full Life : ABIMELEKH ... MEMBUNUH SAUDARA-SAUDARANYA ... TUJUH PULUH ORANG.

Nas : Hak 9:4-5

Tragedi besar yang terjadi dalam keluarga Gideon ini disebabkan oleh poligaminya (Hak 8:30-31). Gundiknya di Sikhem telah melahirkan Abimelekh yang kemudian membunuh tujuh puluh saudaranya. Gideon memiliki kemampuan memimpin di medan peperangan, tetapi bukan di rumah tangga. Allah, sebaliknya, sangat mementingkan keluarga. Di bawah perjanjian yang baru Ia memerintahkan agar jangan mengangkat seorang menjadi penilik jemaat apabila ia tidak bisa mengatur keluarganya dengan baik (1Tim 3:1-5)

[9:13]  4 Full Life : ANGGUR.

Nas : Hak 9:13

Istilah Ibrani yang diterjemahkan dengan anggur di sini ialah _tirosh_ yang artinya "anggur baru." _Tirosh_ pada umumnya mengacu kepada sari buah anggur yang segar dan murni, hasil pohon anggur

(lihat cat. --> Yes 65:8;

[atau ref. Yes 65:8]

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

[9:23]  5 Full Life : ALLAH MEMBANGKITKAN SEMANGAT JAHAT

Nas : Hak 9:23

(versi Inggris NIV -- "Allah mengutus roh jahat"). Allah menggunakan roh-roh jahat untuk menghukum Abimelekh dan penduduk Sikhem karena pembunuhan putra-putra Gideon. Roh jahat itu menyebabkan perselisihan dan kecurigaan

(lihat cat. --> 1Sam 16:14;

lihat cat. --> 1Sam 16:23).

[atau ref. 1Sam 16:14,23]

[21:1]  6 Full Life : PERSEMBAHAN SEORANG JANDA MISKIN.

Nas : Luk 21:1-4

Yesus memberikan pelajaran tentang bagaimana Allah menilai pemberian.

  1. 1) Pemberian seseorang ditentukan bukan oleh jumlah yang ia berikan, tetapi oleh jumlah pengorbanan yang terlibat dalam pemberian itu. Sering kali orang kaya hanya memberi dari kekayaannya -- ini tidak meminta pengorbanan. Pemberian janda ini menuntut segalanya daripadanya. Ia memberi sebanyak-banyaknya yang dapat diberikannya.
  2. 2) Prinsip ini dapat diterapkan pada segala pelayanan kita bagi Yesus. Ia menilai pekerjaan dan pelayanan kita tidak berdasarkan ukuran atau pengaruh atau keberhasilannya, tetapi berdasarkan kadar pengabdian, pengorbanan, iman, dan kasih yang tulus yang terlibat di dalamnya

    (lihat cat. --> Luk 22:24-30;

    lihat cat. --> Mat 20:26;

    lihat cat. --> Mr 12:42).

    [atau ref. Luk 22:24-30; Mat 20:26; Mr 12:42]

[21:6]  7 Full Life : TIDAK ADA SATU BATUPUN AKAN DIBIARKAN ... DI ATAS BATU YANG LAIN.

Nas : Luk 21:6

Penggenapan nubuat ini terjadi pada tahun 70 TM, ketika jenderal Titus dari Roma dan tentaranya menghancurkan Yerusalem dan membakar Bait Allah setelah mengepungnya selama 134 hari. Bait Allah dibinasakan sebagai suatu hukuman atas Israel karena mereka menolak Anak Allah dan penebusan-Nya.

[21:7]  8 Full Life : BILAMANAKAH ITU AKAN TERJADI?

Nas : Luk 21:7-19

Tanggapan Yesus terhadap pertanyaan para murid menghubungkan keruntuhan Yerusalem begitu erat dengan kedatangan-Nya kembali ke bumi setelah masa kesengsaraan sehingga sulit untuk membedakan antara bagian-bagian yang hanya berbicara mengenai Yerusalem dan yang berbicara tentang kedatangan-Nya yang kedua kali. Barangkali Yesus bermaksud bahwa keruntuhan Yerusalem menjadi suatu lambang dari kedatangan-Nya untuk menghakimi dunia ini.

[21:8]  9 Full Life : WASPADALAH, SUPAYA KAMU JANGAN DISESATKAN.

Nas : Luk 21:8

Lihat cat. --> Mat 24:5.

[atau ref. Mat 24:5]

[21:9]  10 Full Life : PEPERANGAN DAN PEMBERONTAKAN.

Nas : Luk 21:9

Lihat cat. --> Mat 24:4.

[atau ref. Mat 24:4]

[21:16]  11 Full Life : BEBERAPA ORANG DI ANTARA KAMU AKAN DIBUNUH.

Nas : Luk 21:16

Para penulis kuno menyatakan bahwa semua rasul (kecuali Yohanes) mati syahid oleh para penganiaya. Banyak orang percaya yang disiksa dan dibunuh pada masa awal Kekristenan

(lihat cat. --> Mat 24:9).

[atau ref. Mat 24:9]

[21:18]  12 Full Life : TIDAK SEHELAIPUN DARI RAMBUT ... AKAN HILANG.

Nas : Luk 21:18

Janji ini menjamin keamanan rohani, bukan perlindungan jasmani (bd. kematian yang disebut dalam ayat Luk 21:16). Jikalau orang percaya tinggal setia, Allah turut bekerja dalam segala sesuatu bagi kebaikan mereka (bd. Rom 8:28); tiada sesuatu pun yang dapat memisahkan mereka dari kasih-Nya (Rom 8:35-39).

[21:19]  13 Full Life : TETAP BERTAHAN.

Nas : Luk 21:19

Kita harus mengamalkan kesetiaan yang sungguh-sungguh kepada Kristus melalui sarana-sarana kasih karunia, yaitu berdoa, bersaksi, mendalami Firman Allah, beribadah, bersekutu dengan saudara Kristen dan menolak dosa setiap hari

(lihat cat. --> Yoh 15:6).

[atau ref. Yoh 15:6]

Dengan cara bertekun dalam iman yang benar, orang percaya beroleh hidup kekal dan menang di dalam segala keadaan.



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA